Senin, 06 Februari 2017

KH. Ahmad Musta'in Syafi'i " Santri Asal Jakarta Pulanglah Ikut Pilkada DKI 2017 "



SANTRI ASAL DKI, PULANGLAH!

Saat khotbah Jumat di Pesantren Tebuireng (3/2/2017), pakar tafsir Quran Pesantren Tebuireng KH Ahmad Mustain Syafiie mengimbau agar santri asal DKI pulang dan menggunakan hak pilihnya dalam Pilgub 15 Februari nanti.

"Murni sebagai khotib saya mengingatkan, santri asal DKI yang sudah punya hak pilih, pulanglah. Gunakan hak pilih. Izin pada lembaga, " tuturnya.

Memilih pemimpin, Kata Kiai Tain, termasuk bagian dari agama. "Muslim, wajib memilih pemimpin muslim," tandasnya.

Menggunakan hak pilih, juga termasuk bagian bela negara. Sekaligus wujud cinta tanah air.
"Kita sama-sama sudah melihat yang keluar dari mulutnya, yang tersimpan dalam hatinya jauh lebih besar. Jauh lebih besar," ucapnya mengutip QS Ali Imron 118.

Qod badatil baghdou min afwahihim (Telah nyata kebencian dari mulut mereka).
Wama tuhfi suduruhum akbar (dan apa yang disembunyikan dalam hati mereka jauh lebih besar lagi)


Jadilah peran dalam suatu perjuangan umat dan jangan hanya jadi penonton, sungguh rugi diakhirnya nanti.