Selasa, 27 Juni 2017

Kritik Pedas Perantau Solok Selatan Yang Miris Melihat Kampung Sendiri


Ternyata buruknya kondisi jalan di Kabupaten Solok Selatan dirasakan juga oleh para perantau yang mudik lebaran pada tahun 2017 ini. Jalan utama yang menghubungkan Kabupaten Solok Selatan dengan Kota Padang dan Kabupaten lain di Sumatera Barat yang saat ini kondisinya hancur lebur, membuat seorang netizen asal Solsel yang kebetulan mudik miris dan sedih melihat kampung halamannya yang seakan-akan dibiarkan saja oleh pemerintah setempat.

Akun FB Bravo Kurnia menuliskan kesedihannya dan kritikan serta saran terhadap pembangunan Solsel yang dirasakannya mundur kebelakang dibandingkan dengan pembangunan di daerah-daerah lain yang dilaluinya dalam perjalan mudik. Bravo Kurnia memposting kesedihannya di group Solok Selatan Facebook.  Postinganya mendapat banyak like dan komentar.


Kritikan perantau untuk Solok Selatan;

Mudik Idul Fitri 1438H 2017 ke kampung halaman Solsel tercinta membuat saya miris dan sedih, betapa jauhnya ketinggalan kampungku dengan kampung orang yang kulalui, kampung orang semakin maju, kampungku sepertinya semakin mundur.

Saya hanya memantau 1 aspek saja yaitu jalan raya, tetapi sudah merupakn gambaran seutuhnya bgaimana pembangunan di nagari kita.

Jalan rusak, dan berlobang, berkilo-kilometer, tanpa ada tanda-tanda akan diperbaiki, apalagi ditingkatkan...

Saya yang sekali-kali pulang saja terasa sangat berat melalui jalan ini, apalagi yang berdomisili di Solsel, yang melewati setiap hari.. Tidakkah berkata dalam hati??

Kepada semua teman dan sahabat, para pejabat dan anggota dewan, baik yang saya kernal maupun tidak.. Mari kita renungkan kembali, apa yang telah kita perbuat untuk negri ini, bhakti apa yang telah kita persembahkan, pencapaian apa yang telah kita dapatkan, yang bermanfaat untuk kemaslahatan masyarakat banyak..

Ingatlah,, harta tidak akan di bawa mati.,tetapi nama baik akan selalu dikenang, amal dan amanah akan menjadi pahala yang tidak akan pernah putus..

Memang pembngunan menuntut ikutserta kita smua, tapi anda adalah decision maker nya,, ditangan anda negri ini akan dibawa kemana, kami masyarakat hanya pengikut saja..

Tanya hati nurani kita,, sudah benarkah yang selama ini kita perbuat? , hati nurani tidak akan pernah berdusta..

Jangn beralasan berbagai problem dan masalah, karena semua itu pasti ada solusinya.. Asalkan memang kita betul-betul berniat menyelesaikannya..

Bagi kita warga Solsel yang hanya mncari keuntungan pribadi semata, tanpa mau peduli terhadap kemajuan negri kita, mari mulai hari ini niatkan dari lubuk hati yang paling dalam untuk mem persembahkan sedikit bhakti dan peran serta kita demi kemajuan solsel kita tercinta..

Semoga kita smua memasang niat tulus dalam hati agar Allah swt mendengar doa-doa kita, Aamiin
Salam,,





Jadilah peran dalam suatu perjuangan umat dan jangan hanya jadi penonton, sungguh rugi diakhirnya nanti.